Jumat, 21 Agustus 2009

Sajak ditengah ombak

Aku termangu,
Memandang lautan bisu,
Mengalir tenang ,
Di terpa angin nan syahdu.

Ombak pun berdatangan,
Menghempaskan bintangku,
Melemparkan aku dari dalam rakitku,
Menelan aku dalam pusarannya.

Ombak-ombak silih berganti,
Aku terbawa ke sana kemari,
Tanpa ada angan yang pasti,
Merintih rakit menyambung lautan.

Rakitku hancur,
Aku terhempas di sisi laut,
Sambil mengucap nestapa,
Di bawah kaki cakrawala.